(0751) 444344 akademik.stifarm@gmail.com | pmb.stifarm@gmail.com
berita
berita

Kuliah Umum Perkembangan Teknologi Insulin Oleh dr. Azzaki, SpPD, FINASIM

Jumat/19-08-2022 (10:52:13) Dibaca 4046

Telah dilaksanakan kuliah umum dengan topik Perkembangan Teknologi Insulin oleh pemateri dr. Azzaki, SpPD, FINASIM dan diikuti oleh 200-an lebih peserta. Saat ini beliau bertugas sebagai Dokter spesialis penyakit dalam RSUP dr. Soeradji Titronegoro Klaten. Selain sebagai dokter, beliau juga sebagai reviewer jurnal, speaker dan penulis. Dalam kuliah umum yang dilaksanakan pada hari Kamis, 18 Agustus 2022 secara online beliau menyampaikan tentang perkembangan teknologi insulin mulai dari isolation of insulin (1922), recombinant human insulin (1977), insulin analog (2000-an), dan yang terbaru saat ini new generation insulin analog. Ryzodeg adalah kombinasi dari dua jenis insulin buatan, yaitu insulin aspart dan insulin degludec. Lebih tepatnya, obat ini terdiri atas 70 persen insulin degludec dan 30 persen insulin aspart. Itulah sebabnya, obat ini juga dikenal dengan nama Insulin Ryzodeg 70/30. Digunakan untuk membantu menjaga kadar gula darah pada pasien dengan diabetes, baik itu diabetes tipe satu ataupun diabetes tipe dua. Mekanisme kerja Ryzodeg 70/30 yang ultra long acting sehingga cukup satu kali penggunaan dalam satu hari. Dosis maksimum 80 U. 

Aplikasi BPHTB Kabupaten Kerinci